Kamis, 12 Mei 2016

Loving Indonesia Underwater a.k.a Menyelam (Raja Ampat-Gili Trawangan)

Saya lanjutkan yaa menulis kecintaan saya akan underwater di Indonesia. Sebenarnya nggak cuma underwater sih saya sangat menyukai pantai apalagi yang berpasir putih dengan air berwarna biru terang dan tosca...wahhhh rasanya seperti surgaaaa duniaa...Mari saya mengajak melihat surga laut dan pantai dibelahan bumi Indonesia.

4. Raja Ampat


Siapa yang tidak mengenal Raja Ampat???kalau saat ini masih ada yang tidak tau Raja Ampat, betapa terkucil-nya hidupnya. Raja Ampat adalah surga bagi pecinta alam, pecinta laut. Saya beruntung banget di Sorong saya punya teman akrab yang mengatur perjalanan kami di oktober 2011. Kami bersyukur pada saat kami ke sana
belum terlalu banyak wisatawan yang mengunjungi tempat itu jadi kami bisa dengan tenang mengelilingi pulau2 kecil di Raja Ampat. 

Waktu itu kami ber 6 + 1 diver professional (jadi total-nya kami ber 7). Meeting point waktu itu di Makassar dan Sorong. Penerbangan Makassar-Sorong sekitar 2jam lalu dilanjutkan menyebrang menggunakan kapal cepat selama 3 jam harga tiket kapal cepat-nya Rp 200.000. Kami langsung membeli tiket kapal cepat PP Waisai-Sorong. Selama di Raja Ampat, kami menginap di Waiwo Resort di pulau Waigeo. Rate-nya Rp 500.000/malam/orang (include 3x makan, 2x snack). Kami juga menyewa boat selama sehari full, biaya-nya Rp 3.000.000/hari

Kami di bawa keliling ke teluk kabui, snorkling di manta point, dan melihat karst yang bertebaran di tengah laut Kabui. Dan terakhir dari perjalanan sehari kami berujung di Pulau Mioskoon. Di pulau tak berpenghuni ini kami kembali birdwatching, snorkling, menikmati matahari sore di pantai yang berpasir halus seperti bedak.  Besok-nya kami memulai diving kami di depan resort. Peralatan menyelam di Waiwo Resort cukup lengkap, hanya ada beberapa wetsuit dan masker yang sudah mulai lusuh. Pada saat kami diving disini, kami semua belum memiliki license loh..jadi ini namax Discovery Diving..Total Biaya yang kami habiskan selama di sana pada waktu itu 3.750.000 (traveler dari Makassar) dan 4.750.000 (untuk Traveler dari Jakarta)




   5. Gili Trawangan-Lombok

Pertama kali datang ke Gili T saya menginap di Blue Marlin Resort. Saya memilih resort ini karena ada dive center-nya. Walaupun harga diving-nya tidak terlalu murah juga sih, tapi saya menyukai service-nya. Hari pertama diving kami dibawa ke 3 spot: Turbo Reef, Shark Point dan Rainbow Reef. Kali ini saya diving ber-2 dengan adik saya. Kami sangat menikmati diving di sini, spot pertama kami di Turbo Reef, kami langsung bertemu dengan segerombolan Bumphead Parrot Fish dan sekelompok penyu yang sedang tidur. Selama kami diving, kami meminta pihak dive center untuk merekam aktivitas kami selama diving di Gili T. 

Villa Ombak Resort Gili T
Tidak hanya diving di Gili T, kami juga meng-explore sisi lain pulau lombok. Mencari pantai-pantai cantik yang ada di Lombok. Dan memang semua pantai yang kami datangi tidak ada satupun yang mengecewakan kami, semua-nya bagus-bagus banget. Mulai dari pantai Kuta dengan hamparan laut dan tebing-tebing-nya yang keren, Pantai Selong Belanak yang pasir-nya sangat halus dan bisa melihat para surfer belajar surfing dan Malimbu II Beach. Ohh iya datang ke Lombok jangan lupa nyobain ayam taliwang dan Nasi Balap Puyung yang pedes itu yaa....

Pantai Selong Belanak-Lombok










Tidak ada komentar:

Posting Komentar